Ada pula kemungkinan pelonggaran jumlah kapasitas dan pengunjung bioskop, teater, dan horeca (hotel, restauran dan catering) akan disampaikan pada Jumat (25/6) pekan depan. Industri horeca juga akan diperbolehkan buka lebih lama dan orang Belanda diperbolehkan menerima tamu di rumah lebih banyak lagi.
Selengkapnya hanya di YouTube Kabar Belanda: https://youtu.be/gXhbWlRQ3K4
Sejak 5 Juni horeca, bioskop, casino, theater, kebun binatang, pusat budaya dan museum sudah diperbolehkan membuka pintu dan menerima tamu dengan menerapkan syarat prokes hanya sampai jam 22.00 malam. Peraturan tentang menerima tamu di rumah sampai berita diturunkan masih diperbolehkan sebanyak empat orang.