Penulis: Dimas B. Prasetyo
APA yang teman-teman pikirkan jika mendengar kata museum, terutama di Indonesia?
Sebagian mungkin berpikiran, museum adalah tempat untuk menyimpan serta menunjukkan barang-barang bersejarah dan sejenisnya. Ada pula yang beranggapan, museum adalah tempat untuk menambah wawasan, karena diisi oleh berbagai macam pengetahuan.
Mungkin ada pula, yang berpikir bahwa museum adalah tempat yang membosankan, karena tidak menyuguhkan hiburan yang menarik. Tempat-tempat yang tidak dirawat dengan baik dan tidak ada tambahan, berupa inovasi untuk menarik perhatian pengunjung.
Meskipun begitu, sejatinya masih banyak museum di Indonesia yang bagus dan menarik untuk dikunjungi. Sebagai contoh seperti Museum Angkut Batu, Museum Nasional Indonesia Jakarta, Museum Geologi Bandung, Museum Blanco Renaissance Bali, Museum Tsunami Aceh, dan lain-lainnya.
Bagaimana dengan museum yang ada di Belanda?