Penulis: Yuke Mayaratih
Kabarbelanda.com, Den Haag – Pandemi Covid-19 membuat banyak pelayanan publik di Belanda menjadi terhambat. Salah satunya, pelayanan imigrasi. Hal ini juga mempengaruhi pelayanan di Kedutaan Besar RI (KBRI) Den Haag.
Sejumlah warga Indonesia (WNI) di Belanda pun gelisah lantaran paspor mereka sudah hampir habis masa berlakunya.
“Waduh, saya harus menunggu sampai tahun 2023 nih. Bagaimana ini KBRI?” keluh seorang warga Indonesia lewat grup media sosial komunitas WNI di Belanda.