De Stoffenbeurs, Wadah Pecinta Mode dan Pernak Pernik Kain di Belanda

Penulis : Yuke Mayaratih

Deventer, Kabarbelanda.com – Eropa sudah memasuki musim semi pada April tahun ini. Cuaca mulai terasa hangat sehingga banyak cara digelar di ruang terbuka. Di antaranya, pameran atau bazar dengan tema spesifik. Misalnya pameran mode dan interior berbahan tekstil atau kain.

Bazar tersebut tidak terlalu besar, namun rutin digelar dari satu kota ke kota lain setiap akhir pekan, Sabtu dan Minggu.

Organisasi khusus untuk mode dan interior berbahan kain tersebut bernama De Stoffenbeurs. Warga Belanda yang hobi menjahit atau membuat pernak pernik dari bahan kain tentu sudah mengenal dan mengikuti kegiatan yang diadakan De Stoffenbeurs.

De Stoffenbeurs menyelenggarakan lebih dari 20 pasar kain per tahun, baik di musim semi dan musim gugur. (Foto: Yuke Mayaratih)

Menurut informasi di website resmi De Stoffenbeurs, sebelumnya acara bazar digelar dalam gedung dengan menjual tiket masuk. Artinya hanya untuk kalangan terbatas.

Namun sejak tahun 2000, bazaar yang berkaitan dengan mode dan interior berbahan kain tersebut mulai menggelar acaranya di ruangan terbuka dan di banyak kota besar di Belanda. Seperti Rotterdam, Leiden, Amsterdam, Den Haag, termasuk Deventer pada Minggu, (7/4).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




Enter Captcha Here :