Warga Belanda Puas dengan Kehidupannya di Tengah Pandemi

Penelitian ini mengambil sampel sebanyak 7896 responden. Hal menarik dari laporan ini, ternyata jumlah orang dewasa yang memberikan nilai puas akan kehidupannya dengan memberikan nilai 7 bahkan lebih (dari skala 10), terdapat kenaikan sebanyak 2% dari tahun sebelumnya menjadi 66% (2020).

Lalu ada pertanyaaan yang diajukan tentang situasi finansial, pekerjaan, kesehatan, hunian dan kontak sosial warga. Terutama dalam hal situasi finansial teranyata warga merasa lebih puas dari tahun sebelumnya 2019, walaupun tahun 2020 terjadi krisis pandemi corona.

Tahun 2020, sebanyak 80% responden menjawab merasa lebih puas dengan situasi finansial mereka dibandingkan tahun sebelumnya sebanyak 77% (2019). Hal ini disebabkan orang lebih melihat sekelilingnya, bahwa ada orang yang kurang beruntung tetapi mendapat bantuan dari negara semasa krisis corona ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




Enter Captcha Here :