Tentang Kami

Saya adalah  kontributor salah satu media televisi nasonal Indonesia yang tinggal di Belanda.  Saya sedikit gelisah  melihat ada banyak kisah menarik di Belanda yang tidak mendapat tempat di media mainstream di Indonesia. Padahal informasi ini tidak saja menarik tapi juga penting dan bisa menginspirasi banyak orang. Saya juga menemukan kebanyakan berita yang beredar di Indonesia tentang  Belanda bahkan sering diterjemahkan tidak sesuai konteks.

Saya yakin tim kami yang hampir 90% berlatarbelakang wartawan ini juga merasakan hal yang sama. Untuk itulah kabarbelanda.com hadir.

Kami berharap, platform ini juga akan menjadi ruang kita bersama, yaitu warga Indonesia yang tinggal di Belanda untuk menyampaikan idea, gagasan dan opini atau  apa saja yang menarik untuk ditulis.

Buat saya, menulis adalah terapi yang juga berfungsi sebagai katalisator. Berguna buat orang lain dan diri sendiri.

 Visi : menjadi  media yang  informatif, kreatif, jujur dan santun berbasis teknologi informasi yang membahas issue seputar Belanda dan Eropa.

Misi: Memberi informasi penting dan menarik dari Belanda dan Eropa. Mengedukasi warga tentang pentingnya menjadi warga yang cerdas dalam menuliskan gagasan dan juga menuangkan idea melalui tulisan.

Yuke Mayaratih/ Pemimpin Redaksi