Ada Tradisi Unik Ulang Tahun Ke-50 di Belanda, Apakah Itu?

Nama Sarah dan Abraham mengacu dari Kitab Yohanes 8:56-58. Sang wanita berusia 50 tahun menjadi Sarah, wanita berusia 50 tahun yang berusia tua dan bijaksana. Dan sang pria di ultah ke-50 menjadi Abraham, suami Sarah. Ulang tahun Sarah/Abraham di Belanda, yang diambil dari Alkitab, menjadikannya sebuah tradisi. Ulang tahun ke-50 dipandang sebagai peristiwa yang luar biasa, sehingga layak untuk dirayakan.

Salah satu bagian paling terkenal dan terlihat dari ulang tahun Sarah/Abraham adalah menempatkan boneka seukuran aslinya di halaman depan orang yang berusia 50 tahun. Boneka itu dipasang di hari ulang tahun orang tersbut, didandani dan didekorasi oleh keluarganya untuk mewakili kehidupan dan minatnya.

Hiasan yang digantung saat pesta ultah. (Anastasia S Baalhuis)

Selama bertahun-tahun, Sarah dan Abraham direpresentasikan melalui boneka-boneka, yang mirip dengan orang-orangan sawah yang menghiasi beranda, berupa sosok sederhana seukuran manusia duduk di kursi. Namun, dalam beberapa tahun terakhir, bukan hal yang aneh untuk melihat Sarah dan Abraham raksasa berupa boneka tiup yang dipajang di pekarangan depan rumah. Tinggi boneka itu bisa menyaingi tinggi rumah itu sendiri. Boneka-boneka ini sering disertai dengan tanda bertuliskan “Sarah 50 jaar” atau “Abraham 50 jaar” (Sarah/Abraham 50 tahun).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




Enter Captcha Here :